Kamis, 16 Januari 2014

Orang Sukses : Berani Bermimpi, Berani Beraksi



Orang bermimpi itu biasa.. Toh bermimpi tidak pernah ada yang melarang.. dan yang paling penting, bermimpi itu gratis (wkwkwk)..

Bermimpi membuat kita seolah menjadi manusia yang sempurna.. Kenapa? karena dengan bermimpi kita serasa memiliki apapun yang kita inginkan.. Tapi Ingat,, Cuma Mimpi!!! hahaha

Ada dua pandangan berbeda menyikapi makna sebuah mimpi.. Pandangan pertama adalah mimpi yang cenderung mengarah ke ngelantur.. kenapa? karena apa yang diimpikannya antara realita dan fantasinya sangat jauh, bahkan mustahil :p .. memang kita boleh dan dibebaskan untuk memiliki impian,, tapi kalo impian itu cuma sebatas awang-awang ya sama aja boong wkwkwk

Pandangan kedua adalah mimpi yang cenderung pada tujuan hidup dan cita-cita.. Dengan adanya sangkut paut yang jelas dan konkret antara realitas dan harapan membuat semangat kita akan terpacu lebih tinggi untuk meraih tujuan itu..

Orang kadang berpikir kalau bermimpi itu buang-buang waktu.. Orang kira bermimpi itu menandakan orang yang mudah menyerah pada keadaan.. Tapi,, hiraukan kata-kata itu!! Anggap saja itu angin lalu yang mau merenggut kesuksesan yang hendak kita raih..

Asal kita tahu, Orang-orang yang sukses sekarang ini memulai awal kesuksesannya dari sebuah mimpi yang kecil.. Namun bedanya orang sukses dan gagal, ketika orang sukses bermimpi ia ada aksi yang jelas sehingga mimpi yang hanya kecil itu akhirnya berkembang dan sukses.. tapi orang yang gagal ia memiliki mimpi yang besar namun tak kunjung memulai langkah pasti sehingga akhirnya ia terkubur oleh impiannya sendiri..

Jangan takut untuk bermimpi!! karena hidup berawal dari mimpi (malah nyanyi :) ) .. serius, kita takkan berkembang tanpa mimpi.. kita takkan bertambah dewasa bila kita cepat puas pada keadaan kita sekarang..

Kita memang bebas bermimpi.. tapi kita harus beraksi...

Tidak ada komentar :

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan benar :)